Baik Unity maupun Unreal Engine terus melakukan perbaikan,masing - masing memiliki kelebihan dan kekurangan,berikut perbandingan antara keduanya.
1 . Interface
Dari segi Interface,Unity memiliki Interface yang lebih sederhana dan juga navigasi lebih mudah hal ini tentunya lebih mudah bagi pemula.Jika kamu ingin belajar lebih serius,memilih Unreal juga bukan suatu masalah.
2. Graphics
Unity memiliki fokus pada game 2D dan juga 3D,sedangkan Unreal Engine hanya berfokus pada game 3D sehingga dari awal memang sangat komitmen dengan kualitas grafis yang makin hari makin photorealistis.Salah satu lompatan besar dihadirkan Unreal Engine 5 dengan teknologi Lumen yang memungkinkan ray tracing dengan memanfaatkan software,bukan lagi pada hardware ( VGA ) .
Source : JSFILMZ |
Hal ini bergantung pada platform apa yang ingi kamu tuju,dalam hal dukungan Platform Unity mendukung lebih banyak platform.
Unity support lebih dari 25 Platform,sedangkan Unteal Engine kurang dari 20 Platform.
4. Dukungan Bahasa
Blueprints
Selain semua hal diatas,salah yatu hal yang sangat penting adalah bahasa pemrograman.
Baik Unity maupun Unreal Engine menawarkan development non-programing dengan Blueprints,jika Unreal menyebutnya Bluerprints maka Unity menyebutnya Visual Scripting.Blueprints dalam Unreal Engine sudah ada sejak lama,sedangkan Visual Scripting di Unity baru ada 2019 lalu.Jadi keduanya bisa kamu gunakan meski tidak punya kemampuan coding.
Programing
Dibagian ini Unity lebih unggul karena suport lebih banyak bahasa pemrograman,Unity suport C# sama baiknya dengan JavaScript.Sedangkan Unreal Engine hanya suport C++,meskipun C++ jauh lebih baik,tapi jika membahas pointers dan kebutuhan memori,akan sulit bagi pemula.
5. Store
Unity memiliki Unity Asset Store dimana para developer bisa melihat dan membeli asset yang ada disana,tersedia asset gratis maupun berbayar meliputi graphics,gambar,sound effect,full project,material,dll.
Di pihak Unreal Engine ada Unreal Marketplace,dimana developer bisa membeli barang baik yang gratis maupun berbayar.
Kita bisa menemukan aset seperti 2D tools,animasi,karakter,environment,FX,dll
6. Character Creator
Unreal Engine memiliki MetaHuman Creator yang merupakan terobosan baru dari Unreal Engine,sementara Unity belum memiliki fitur ini.
7. Harga
Baik Unity maupun Unreal Engine mengizinkan penggunaan awal secara gratis,yang membedakan adalah :
Unity : Jika kita menjual game yang kita buat,maka setelah mendapatkan penghasilan dari game sudah mencapai $100.000 selama 12 bulan terakhir maka kita harus membeli Unity Plus Plan dengan biaya $399/tahun/seat.
Kemudian jika di plan Plus pendapatan kita lebih dari $200.000 selama 12 bulan terakhir maka kita harus upgrade ke plan Pro dengan biaya $1.800 /tahun/seat.
Selanjutnya jika ternyata pendapatan kita selama 12 bulan terakhir juga menyentuh angka diatas $200.000 dengan minimal 10 seat maka kita bisa upgrade ke Enterprise dengan biaya $2.000/bulan/10 seat.
Unreal Engine : saat game yang kita jual sudah menghasilkan lebih dari $30.000 per empat bulan dari tiap game maka kita harus membayar royalti sebesar 5% dari seluruh game yang kita jual tanpa batasan apapun.
Itulah beberapa perbandingan antara Unity dan Unreal Engine,pilihan ada ditanganmu.
0 Komentar