Indonesia Game Development Exchange (IGDX) kembali digelar setelah tahun lalu terhenti karena Pandemi Corona.IGDX pertama digelar pada 2019 silam,hasil kerjasama antara Kementrian Komunikasi dan AGI.
Dari laman resmi IGDX diinformasikan bahwa IGDX 2021 akan digelar dengan skala yang lebih besar secara full online.
Event ini digelar dengan 3 segmen, IGDX Academy, IGDX Business dan Conference.
IGDX Academy memberikan kesempatan bagi developer lokal untuk meningkatkan kapasitas game,baik dibidang bisnis maupun bisnis bersama mentor kelas dunia seperti
Benjamin Chevalier (Co-Founder Mighty Bear Games), Oscar Clark (Co-Founder Fundamentally Games), Chris Zukowsky (Founder Return to Adventure Mountain), Carmen Shen (Lead Game Designer Garena), David Edery (Co-Founder & CEO Spry Fox), Langer Lee (Head and Corporate Development), Jason Della Roca (Co-Founder Execution Labs), Rami Ismail (Co-Founder Vlambeer), Jon Cartwright ( Ex Commercial Director Prideful Sloth), Renee Gittins (Executive Director International Game Developers Association), Shieny Aprillia (Co-Founder Agate), Adam Ardisasmita (CEO Arsanesia),Kris Antoni (CEO Toge Productions),Vania Marita (Co-Founder Wisageni Studio), dan Riris Marpaung (Co-Founder & CEO GameChanger Studio).
Selama tiga bulan peserta yang lolos seleksi akan mendapatkan materi dari para mentor.Seleksi dibagi menjadi dua kategori,Advance dan Intermediate.
Untuk detail persyaratan silahkan kunjungi laman web https://igdx.id/
0 Komentar